[GG, 26/11 08] Ini gagasan, dulu pernah terbersit dalam pikiran. Tapi kemudian terlontar dari seorang sahabat alumni SMA Pangandaran yang sekarang bermukim di kampung. Dia seorang petani yang penuh rasa syukur.
Katanya begini:"Meski kecil saya ingin memberi manfaat bagi yang lain. Kalau ada yang mengelola, saya siap menyisihkan 10 butir telor bebek per bulan untuk beasiswa anak sekolah kurang mampu yang berprestasi". Saya terhenyak dengan pernyataan itu. Pernyataan itu menghentak dan seolah menyindir: '...bagaimana dengan saya ..?'
Saya membayangkan jika ada 1.000 orang alumnus menyumbang sesuatu yang setara dengan harga 10 butir telor bebek, itu artinya setiap bulan akan ada 10.000 butir telor bebek. Ini tentu angka yang sangat berarti sekali untuk dukungan bagi para siswa kurang mampu yang berprestasi yang sekarang tengah belajar di sekolah kita tercinta. Hitungan ini sampai dengan sejauh ini masih setaraf gagasan.
Sahabat semua, para Alumnus SMA N Pangandaran. Mari kita gulirkan dan wujudkan gagasan dia menjadi gagasan kita bersama. Dengan itu maka kita, dan eksistensi alumni, dapat memberi manfaat.
Melalui ini saya ingin mendapat tanggapan atau komentar dari semua alumnus. Siapa yang tertarik untuk ikut menjadi jejaring dalam mewujudkan gagasan? Bagaimana caranya? Kapan mulainya? dll. atau Anda sendiri punya ide khusus?
Ditunggu ya tanggapan, komen dan gagasannya.
Langganan:
Posting Komentar (Atom)
Suatu gagasan yg sangat bagus dan mulia sekali,karena saya sendiri tahu bagaimana rasanya orang yg tidak mampu melanjutakan sekolah.gagasan ini adalah suatu rasa peduli ,selain terhadap almamaternya juga terhadap lingkungan dan dunia pendidikan,saya siap menyumbangnya semampu saya bisa,insya allah.....Rojak Prawiranegara
BalasHapus